Peringatan Tahun Baru Islam 1 Muharram 1445 H
Jumat, 21 Juli 2023, SMPN 65 Batam menyelenggarakan peringatan Tahun Baru Islam 1 Muharram 1445 Hijriyah. Peringatan Tahun Baru Hijriyah ini diselenggarakan di di ruangan umum mejelis guru dari pukul 07.30 sampai dengan 10.30. Acara diawali dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an, pembacaan sholawat yang diiringi oleh tim Hadrah SMPN 65 Batam, sambutan dari Kepala sekolah, serta kegiatan tausiyah dengan tema Membangun karakter Islami dengan teladan hijrah Nabi Muhammad SAW.
Tujuan diadakannya
perayaan tahun baru Islam ini adalah untuk memberikan pemahaman kepada siswa
bahwa 1 Muharram merupakan suatu hari yang
bersejarah bagi umat Islam tentang peristiwa penting yang terjadi dalam
sejarah Islam yaitu hijrahnya Nabi Muhammad SAW dari kota Makkah ke Madinah pada tahun 622 Masehi. Siswa
muslim mengingat perjuangan Nabi Muhammad SAW yang pada zaman dahulu hijrah
dari Mekkah menuju Madinah. Bukan hanya itu saja, tujuan lain diadakannya acara
ini adalah untuk mengajak para siswa berhijrah menjadi manusia yang beraakhlakul
karimah.
Kegiatan ini
dihadiri oleh kepala sekolah, guru, siswa, perwakilan orang tua dari paguyuban
kelas, pengurus komite, perangkat RT, RW, dan tokoh masyarakat lingkungan SMPN
65 Batam. Peringatan 1 Muharraom juga dijadikan sebagai momentum yang
memperkuat ukhwah islamiyah semua civitas akademika SMPN 65 Batam.